Rabu, 21 November 2018

Trend Fashion 2018 Ini Bakal Membuat Kamu Tampil Keren


Menjadi salah seorang yang feminim mungkin menjadi pilihan menarik untuk Anda. Seseorang bisa dikatakan seorang feminim tentu bisa dilihat dari caranya berpakaian. Jika Anda ingin tampil feminim di akhir tahun 2018 ini, mungkin Anda bisa menengok fashion 2018 yang dapat membuat Anda tampil feminim. Dimana jenis-jenis fashion tersebut tentu bisa Anda terapkan karena konsepnya cukup simpel. 

Beberapa diantara fashion 2018 memang cukup simpel, sederhana namun tetap trendy. Iya mungkin beberapa fashion yang hadir di tahun 2018 ini juga membuat Anda tampil lebih trendy. Kesan-kesan yang ditampilkan fashion 2018 ini sepertinya juga cukup fresh. Jadi meskipun Anda tampil feminim, namun kesan yang ditampilkan tetap keren. Nah daripada basa-basi, yuk kita lihat trend fashion 2018 yang mungkin bisa Anda coba: 

1. Floral 

Untuk Anda yang ingin tampil feminim, sepertinya pakain floral adalah salah satu pilihan yang tepat. Floral juga merupakan jenis fashion yang cukup populer di tahun 2018 ini. Untuk menyempurnakan gaya feminim kamu, maka kamu bisa menggunakan pakaian mulai dari rok, celana, atau dress dengan motif floral. Atau bisa juga memadukannya dengan jenis pakaian lain yang senada.

2. Pantsuit 


Nah untuk Anda yang ingin tampil formal, modis, namun tetap casual, maka fashion yang satu ini menjadi salah satu pilihan. Nyatanya pantsuit juga akan membuat kamu tampil lebih elegan dan modis. Untuk membuat kesan formal namun tetap casual, maka Anda bisa memadukannya dengan sneakers, block shoes, ataupun heels. 

3. Plaid 


Untuk Anda yang ingin tampil agak klasik, maka plaid style bisa menjadi salah satu pilihan. Anda bisa memadukan plaid dengan plaid dalam satu look. Nah dengan demikian maka akan memunculkan kesan klasik pada penampilan Anda. 

4. Side stripe trouser 


Celana yang satu ini sepertinya menjadi salah satu celana yang cukup trendy di tahun 2018 ini. Sekilas memang celana ini dapat memberikan efek jenjang pada kaki. Nah dalam hal ini, Anda bisa memadukannya dengan sweater, jaket denim, atau T-shirt untuk menampilkan kesan casual. Nah itu dia beberapa trend fashion 2018 yang mungkin bisa Anda jadikan pilihan.

0 komentar:

Posting Komentar